Rekomendasi 4 Pendakwah Terbaik Dari Barat

BudayaIslam
Views: 2K

Pendakwah ialah orang yang mengajak, menyampaikan pesan kebaikan serta kebenaran yang sesuai dengan ajaran agama. Menjadi seorang pendakwah tentu saja wajib memiliki kepribadian baik agar menjadi tauladan bagi banyak orang. Isi dari dakwah pun ada yang mudah diterima orang, tapi bahkan ada pula yang mendapatkan penolakan.

Dengan penyampaian dan pengajaran yang mudah dipahami oleh umat Isam banyak pendakwah yang tidak hanya di kenal di negaranya sendiri. Adapun beberapa pendakwah terbaik dari barat yang bisa menjadi referensi bagi umat islam untuk memelajari dan memperdalam agamanya.

Rekomendasi 4 Pendakwah Terbaik dari Barat

Abdur Raheem Green

Abdur Raheem Green adalah seorang pendakwah berkebangsaan Inggris yang dikenal oleh umat muslim dalam kegiatan dakwahnya di siaran televisi atau pun pada komunitas muslim. Green yang mempunyai nama lahir Anthony Vatswaf Galvin Green menjadi mualaf pada tahun 1988.

Abdur Raheem Green adalah salah satu dari presenter Peace TV, yang menyiarkan program berbasis Islam. Jaringan televisi satelit tersebut disiarkan secara global dari Dubai, Uni Emirat Arab. Green juga merupakan pimpinan IERA (Islamic Education & Research Academy.

Yusha Evans

Yusha Evans yang memiliki nama asli Joshua memeluk islam pada tahun 1998. Sebelum memeluk islam dirinya adalah seorang misionaris Kristen. Dikarenakan keraguannya tentang Alkitab dirinya mulai mempelajari agama Budhha dan agama lainnya termasuk islam. Yusha akhirnya meyakini agama yang benar adalah Islam setelah diberikan Al-Quran oleh seorang Khatib.

Ia mulai mempelajari dan memperdalam agama Islam dari sejumlah ulama Mesir. Yusha merupakan pendakwah kelahiran South Carolina, Amerika Serikat. Hingga saat ini dirinya sudah menjadi seorang penceramah yang terkenal  dengan sebutan Syekh Yusha Evans di negaranya, Amerika.

Yusuf Estes

Yusuf Estes memiliki nama asli Joseph Estes yang lahir di Ohio, Amerika Serikat pada tahun 1944. Dirinya lebih dikenal dengan sebutan Syekh Yusuf Estes. Yusuf juga merupakan slah satu presenter di Peace TV dan Huda TV. Ia juga tampil mengisi acara Islam Channel yang ada di Inggris.

Saat melakukan kegiatan dakwahnya, ia memaparkan materinya dengan sopan dan juga sedikit humor sehingga mempermudah para pendengarnya untuk memahami isi dakwahnya. Dengan kepribadiannya yang baik itu, dirinya pernah menjadi imam tetap markas angkatan militer Amerika.

Bilal Philips

Abu Ameenah Bilal Philips lahir di Kingston, Jamaika pada 17 Juli 1947 dengan nama asli Dennis Bradley Philips. Ia adalah seorang pendakwah, penulis serta rektor Islamic Online University yang berpusat di Qatar.

Bilal mulai mempelajari ajaran dan sejarah islam saat mengetahui teman wanita di kampusnya memeluk islam. Ia memutuskan bersyahadat pada tahun 1972 setelah terpesona dengan peran umat muslim dalam pembebasan negara Afika dari kolonialisme negara Eropa. Setelah memeluk islam dirinya memutuskan untuk mengambil gelar Usoolud Deen (Disiplin Islam) di Universitas Madinah dan teologi Islam di Universitas Riyadh agar menyempurnakan pengetahuannya tentang Islam.

Mungkin Kamu juga suka

Game Marvel Future Revolution, Mainkan Avengersmu
Aplikasi Al-Quran Terbaik, Apa Aja Sih ?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Fill out this field
Fill out this field
Mohon masukan alamat email yang sah.
You need to agree with the terms to proceed