5 Tips Sukses Wawancara Kerja dan Apa Saja yang Ditanyakan

Tips Tutorial
Views: 410

Salah satu tahapan rekrutmen adalah wawancara kerja antara perekrut dengan calon karyawan untuk memahami keterampilan, kepribadian, dan karakter dari pelamar kerja. Tahapan wawancara inilah yang akan menentukan bahwa Anda adalah kandidat yang cocok untuk diterima. Lantas bagaimana agar sukses menghadapi wawancara kerja dan apa saja yang biasanya ditanyakan saat wawancara, simak ulasannya di bawah ini.

Tips Sukses Hadapi Wawancara Kerja

Perhatikan tips berikut ini saat Anda akan melakukan wawancara atau interview kerja.

1. Memahami Perusahaan dan Posisi yang Anda lamar

Lakukan riset terleboh dahulu sebelum Anda datang wawancara, agar Anda memahami benar posisi yang Anda lamar juga latar belakang perusahaantersebut. Karena, biasanya, HRD akan menanyakan tentang posisi yang dilamar dan bagaimana Anda dapat meyakinkan mereka jika Anda adalah orang yang tepat untuk posisi tersebut.

2. Jawab Semua Pertanyaan

Jawab setiap pertanyaan yang diajukan HRD kepada Anda. Berikan poin tambahan yang dapat menguntungkan perusahaan. Seperti pengalaman kerja atau skill khusus yang dimiliki. Tunjukkan bahwa Anda mampu namun jangan terlalu menyombongkan diri.

3. Siapkan Penampilan Terbaik Anda

Sesi wawancara adalah sesi formal, maka dari itu berpakaianlah resmi seperti pekerja kantoran serta siapkan penampilan terbaik Anda.

4. Ajukan Pertanyaan dengan Sopan

Biasanya pihak HRD akan memberikan kesempatan pada calon karyawan bila ada hal yang ingin ditanyakan. Ajukanlah pertanyaan dengan sopan tanpa mengurangi kesan hormat Anda pada perekrut. Selain bertanya tentang gaji dan hak apa saja yang akan Anda dapatkan bila diterima perusahaan tersebut, Anda juga bisa ajukan pertanyaan cerdas misalnya saja Anda kandidat seperti apa yang akan di terima perusahaan tersebut dan apa keuntungan bekerja di perusahaan itu.

5. Jangan Memberikan Kesan Negatif Saat Wawancara

Hindari memberikan kesan atau energi negatif pada HRD, misaknya mengeluh saat sesi wawancara berlangsung. Ketika HRD bertanya mengapa Anda keluar dari perusahaan sebelumnya, jangan pernah menceritakan hal jelek atau sisi negatif dari perusahaan Anda sebelumnya yang menjadi alasan keluar dari pekerjaan yang lama. Tapi, selalu bangun energi positif, dengan memberikan kesan bahwa Anda adalah seorang karyawan yang positif serta berkeinginan untuk maju.

Pertanyaan Umum dalam Wawancara Kerja

Berikut beberapa pertanyaan umum yang biasanya diajukan HRD pada calon karyawan

  • Coba ceritakan tentang diri Anda?
  • Apa hobi Anda?
  • Darimana Anda mengetahui lowongan pekerjaan ini?
  • Apa kelebihan yang Anda miliki?

Pertanyaan Khusus dalam Wawancara Kerja

Berikut beberapa pertanyaan khusus saat wawancara kerja

  • Apa yang Anda ketahui tentang posisi yang Anda lamar?
  • Apa yang membuat Anda tertarik melamar di posisi ini?
  • Apa yang Anda ketahui tentang perusahaan ini?
  • Apa motivasi Anda bekerja di perusahaan ini?
  • Kenapa perekrut harus menerima Anda di perusahaan ini?
  • Sebutkan skill yang Anda miliki untuk mendukung pekerjaan ini?
  • Kontribusi apa yang bisa Anda berikan untuk perusahaan?
  • Berapa gaji Anda sekarang?
  • Berapa gaji yang Anda harapkan pada posisi ini?
  • Kenapa Anda resign dari pekerjaan sebelumnya?

 

Mungkin Kamu juga suka

Fanwar K-pop yang Pernah Viral di Indonesia
Cara Main Resident Evil Village di Android

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Fill out this field
Fill out this field
Mohon masukan alamat email yang sah.
You need to agree with the terms to proceed